BAHAN:
500 gram daging ikan tenggiri atau ikan gabus giling.
10 sendok makan air es/dingin
150 gram tepung sagu atau tepung kanji/tapioka
2 sendok teh garam
1/2 sendok teh vetsin
Telur Bebek atau ayam
Daun pisang
CARA MEMBUAT :
- Keluarkan daging ikan giling dari freezer, cairkan.
- Masukkan air es, vetsin, dan garam. Aduk sampai lengket.
- Tambahkan tepung sagu atau kanji sedikit demi sedikit sambil diuleni hingga tidak menempel lagi ditangan.
- Uleni/Uli adonan sampai rata
CARA MEMBUAT :
- Adonan dibentuk bulat kecil kurang lebih sebesar bakso.
- Telur di kocok
- Daun pisang dibuat mangkuk segi empat (Takir) dan di jepit pakai lidi kecil, upayakan jangan bocor.Adonan pempek taruh di atas takir daun pisang tuangkan telur kocok.
- Panggang diatas bara api sampai matang, agar matangnya rata, setelah bagian bawah matang, lenggang dikeluarkan dari takir daun pisang dan bagian atas taruh di panggangan.
No comments:
Post a Comment