Mindi adalah tanaman pohon dari famili Meliaceae. Mindi juga dikenal sebagai renceh (Sumatera) dan gringging, mindi, cakra-cikri (Jawa).
Klasifikasi ilmiah
Kerajaan: Plantae
Divisi: Magnoliophyta
Kelas: Magnoliopsida
Ordo: Sapindales
Famili: Meliaceae
Genus: Melia
Spesies: M.
azedarach
Pemerian dan ekologi
Tanaman ini dapat tumbuh setinggi 10m - 20m, biasanya ditanam di sisi
jalan sebagai pohon pelindung, kadang-kadang juga merupakan poohon liar
di daerah-daerah dekat pantai dan dapat ditemukan dari dataran rendah
sampai pegunungan dengan ketinggian 1.100 m di atas permukaan laut. Kulit batang berwarna coklat
tua, daunnya majemuk menyirip ganda yang tumbuh berseling dengan
panjang 20-80 cm, sedangkan anak daunnya berbentuk bulat telur bergerigi
dan berwarna hijau tua di bagian permukaan atas.
Kandungan dan manfaat
Kulit batang dan kulit akar mindi kecil mengandung toosendanin, margoside, kaemferol, resin, tannin dan trirterpene kulinone sehingga dapat digunakan menyembuhkan cacingan dan hipertensi. Kandungan bahan aktif pada daun mindi adalah flavone glicoside, quercitrin, dan kaemferol, selain itu daun tumbuhan ini mengandung protein yang tinggi yang bersifat insektisidal dan bersifat penolak terhadap nematoda. Mindi kecil juga terbukti dapat menekan penyakit bengkak akar yang disebabkan oleh Meloidogyne spp. pada tanaman tomat.
Sumber :
2. wikipedia.id.org
No comments:
Post a Comment