Wednesday, December 5, 2012

Resep rempeyek kacang

Rempeyek Kacang

Rempeyek kacang tentu sudah tak asing lagi di telinga kita. Rasanya yang gurih selalu cocok dinikmati kapan saja. Membuat rempeyek kacang juga tidak lah sulit. Rempeyek kacang sebenarnya bukan jenis kue. Rempeyek kacang biasa diajadikan lauk maupun snack. Meski bukan jenis kue tapi rempeyek kacang sering dijadikan teman pengganti kue saat santai maupun acara formal seperti arisan, hajatan, maupun lebaran. Jadi untuk melengkapi Koleksi resep masak kue rasanya tak salah jika kita hadirkan resep membuat rempeyek kacang ini. Cara pembuatannya mudah serta bahannya juga mudah didapat.

Bahan

  • Tepung beras 400g
  • Kacang tanah 1/2 KG di belah jadi 2
  • Tepung tapioka 1/2 sendok
  • Bawang putih 4 siung
  • Ketumbar bubuk 1 sdt
  • Kemiri 4 butir
  • Air 100 cc
  • Santan 250 cc
  • Garam secukupnya
  • Minyak untuk menggoreng

Cara membuat

  1. Haluskan bumbu bawang, ketumbar dan garam sampai halus. Sisihkan
  2. Campurkan tepung beras, tepung tapioka, dan santan kemudian aduk rata setelah itu masukkan bumbu yang telah dihaluskan.
  3. Panaskan Minyak dalam wajan anti lengket.
  4. Ambil adonan sebanyak 1 sdm lalu masukan kedalam minyak goreng tipis dan lebar di pinggiran wajan. Goreng dengan api sedang sampai matang dan kering. ANgkat dan tiriskan.
  5. Ulangi langkah diatas sampai adonan habis. Masukan Rempeyek dalam toples atau kantung plastik yang kedap udara.
Mudah bukan membuat rempeyek kacang ini. Jika anda ingin berexperimen cobalah buat rempeyek kacang hijau atau rempeyek teri. Cara Membuat Rempeyeknya sama hanya saja kacang tanah kita ganti dengan teri, ikan, kacang hijau atau yang lainnya. Selamat mencoba, Semoga Bermanfaat. 

No comments:

Post a Comment