Tambahkan kaldu ayam agar sup semakin gurih.
Bahan-bahan:
- 1 buah tahu cina , potong kotak
- 100 gram sawi putih , potong-potong
- 1 batang daun bawang , potong miring
- 4 butir telur asin mentah
- 1.500 ml air
- 3 siung bawang putih , iris tipis, goreng, cincang halus
- 1 buah cabai merah besar , buang biji, iris halus
- 1 blok kaldu ayam
- 1/2 sendok makan kecap ikan
- 1 1/4 sendok teh garam
- 1/4 sendok teh merica bubuk
Cara Membuat:
- Rebus air, bawang putih, cabai merah besar, kaldu ayam, kecap ikan, garam, dan merica bubuk sampai harum. Tambahkan tahu dan sawi putih. Masak sampai mendidih.
- Masukkan telur asin. Masak sampai matang. Tambahkan daun bawang. Aduk rata.
Sumber : http://www.sajiansedap.com
No comments:
Post a Comment