Friday, October 26, 2012

Pakis Haji

 
Klasifikasi
Kerajaan : Plantae
Divisi : Cycadophyta
Kelas : Cycadopsida
Ordo : Cycadales
Famili : Cycadaceae
Genus : Cycas
Spesies : Cycas rumphii


bunga betina
 

bunga jantan

 

Botanis



Pohon bentuknya seperti palem, tinggi sampai 6 m, kadang-kadang bercabang. Daun penuh melingkar di ujung, menyirip, panjang sampai 2.5 m dan 50-150 pasang daun pinak. Bunga menyatu dalam cone, cone betina pada ujung dengan banyak karpofil, panjang mencapai 50 cm. Biji membulat telur-menjorong, berwarna oranye.

Penyebaran dari India, Sri Lanka, ke Asia Tenggara termasuk Indonesia, kemudian ke Australia, Mikronesia. Cycas rumphii menyebar dari India, Sri Lanka, ke Asia Tenggara termasuk Indonesia, kemudian ke Australia, Mikronesia. Untuk Indonesia penyebarannya diseluruh Kepulauan Indonesia, mulai dari Jawa, Nusa Tenggara, Sulawesi, Maluku, dan Papua. Asalnya diperkirakan dari Maluku. Ia juga dibudidayakan di Indocina, Guam, Fiji, Kaledonia Baru, Kepulauan Solomon, dan Cina.

Habitat seringkali sepanjang pantai dan hutan-hutan dataran rendah. Bijinya dapat dimakan, diolah menjadi tepung.

Manfaat : 


  1. Biji mentah beracun. Daun yang paling muda dimakan sebagai sayur. Batangnya dapat menghasilkan semacam sagu. Tapal dari biji dan pepagan dipakai untuk menyembuhkan pegal-pegal dan gangguan kulit. jenis ini juga penting sebagai tanaman hias.Getah Cycas rumphii berkhasiat sebagai obat disentri, rambut batangnya untuk mengobati luka baru dan daunnya untuk pembersih darah sehabis melahirkan. Untuk obat disentri dipakai iebih kurang lima belas tetes getah batangCycas rumphii, ditambah 1 sendok makan madu dan 1/4 gelas air matang,diminum sehari dua kali sama banyak pagi dan sore.
  2. Daun : Daun penuh melingkar di ujung. Tipe daun Majemuk, menyirip, lanset, mengkilat. panjang sampai 2.5 m lebar 20-30 cm dan 50-150 pasang daun pinak, tangkai berduri tajam, hijau.
  3. Bunga : Bunga Majemuk, bentuk bulir menyatu dalam cone, cone betina pada ujung dengan banyak karpofil, panjang mencapai 50 cm, tangkai pendek, kuning kecoklatan.

 Buah pakis Haji

Sumber : http://www.chykoemoo.com

No comments:

Post a Comment